Berita

Podcast Astronomi episode 6 Planetarium dalam Atmosfer Seni dan Budaya

Halo sahabat Planetarium!

Sahabat pasti tahu bahwa Planetarium Jakarta berada di kawasan Taman Ismail Marzuki yang merupakan ruang bagi para seniman untuk berkreasi menyajikan karya-karya seni. Keberadaan Planetarium di dalamnya menjadi keunikan tersendiri yang menyatukan dua bidang di dalam satu kawasan.

Di Podcast Astronomi episode 6 kali ini kita akan berbincang-bincang bersama Bapak Verony Sembiring selaku Kepala Unit Pengelola Pusat Kesenian Jakarta Taman Ismail Marzuki periode 2020-2023 dan Bapak Widya Sawitar selaku Astronom HAI/HAAJ dan juga pernah menjabat sebagai Penceramah Astronomi di Planetarium Jakarta sejak tahun 1992 hingga masa purnabaktinya di tahun 2022.

Kita akan berbincang membahas bagaimana pengelolaan Planetarium Jakarta di dalam kawasan seni dan budaya, apa saja tantangan yang dihadapi serta harapan kedepannya untuk Planetarium Jakarta.

Yuk kita tonton bersama di Podcast Astronomi episode 6 pada link spotify berikut ini :
https://podcasters.spotify.com/pod/show/planetariumjakarta/episodes/Podcast-Episode-6---Planetarium-dalam-Atmosfer-Seni-dan-Budaya-e2d331i