Patung AH Nasution

Posted July 11, 2018
Written by

Patung AH. Nasution merupakan yang berada di halaman depan museum Jenderal Besar AH. Nasution yang terletak di Jl. Teuku Umar No. 40 Menteng, Jakarta Pusat. Museum tersebut merupakan bekas rumah kediaman AH. Nasution dan menjadi saksi bisu upaya penculikan AH. Nasution pada peristiwa G30S/PKI tahun 1965. Patung ini menampilkan sosok Jenderal Besar AH. Nasution semasa muda yang tengah berdiri mengenakan seragam dinas militer dengan tangannya dilipat ke belakang (posisi istirahat di tempat).

 

Selain patung ukuran besar ini, terdapat patung AH. Nasution lainnya di museum tersebut, yakni patung dada AH. Nasution yang diletakkan di ruang tamu depan rumah tersebut serta sejumlah patung diorama ukuran manusia yang sengaja ditempatkan di sejumlah ruangan di dalam rumah untuk menggambarkan upaya penculikan AH. Nasution dalam peristiwa G30S/PKI.