Agenda Kegiatan

Seminar Sejarah dan Perkembangan Kain Kulit Kayu

Tidak hanya terbuat dari katun ataupun sutra, wastra di Indonesia ada juga yang berasal dari kulit kayu. Masyarakat Sumatra, Jawa, Kalimantan, Sulawesi dan Papua sudah lama memanfaatkan kulit kayu ke berbagai media. Kulit kayu paling sering dimanfaatkan sebagai pakaian dan pelengkap upacara adat. Lalu, Bagaimanakah sejarah perkembangan kain kulit kayu? dan apa saja tahap-tahap dalam pemanfaatannya? Untuk menjawab rasa penasaran tersebut, yuk ikuti seminar hybrid dengan tema “Sejarah dan Perkembangan Kain Kulit Kayu”

Catat tanggal dan waktunya ya!