Jelajah

Jembatan Gantung Kota Karya Jina Susanna Matsui

Lukisan ‘Jembatan Gantung Kota’ Karya Jina Susanna Matsui dilukis tahun 1982 menggunakan cat minyak pada kanvas dengan ukuran 80 × 50 cm.

Lukisan ‘Jembatan Gantung Kota’ melukiskan jembatan gantung yang lebih dikenal dengan nama Ophalbrug (jembatan jungkit) yang berada di kawasan Kota Tua Jakarta. Jembatan ini dibangun pada tahun 1628 dengan nama awal Engels Brug yang memiliki kemiripan dengan Jembatan Inggris.

Jembatan dalam lukisan ini juga pernah mengalami beberapa kali perubahan nama, yaitu Jembatan Pasar Ayam, Jembatan Juliana, dan terakhir menjadi Jembatan Kota Intan atau Diamant Brug dimana diambil dari nama sebuah kastel Belanda di sekitar jembatan bernama Diamant Bastion Casteel.

Jina Susanna Matsui lahir di Singkawang, Kalimantan Barat pada 14 September 1950. Jina Susanna Matsui mulai belajar melukis foto hitam putih gaya Cina pada pelukis Thio pada kurun waktu 1972, pada tahun 1974 beliau juga belajar melukis cat minyak dari pelukis Sambodja hingga tahun 1981 beliau belajar melukis langsung dari pelukis Nurdin BS, S.Sudjojono dan Tjahtono.